Home / DAERAH / Wonogiri

Kamis, 16 Desember 2021 - 19:47 WIB

Akademi TNI Beserta Forkopimda Kabupaten Wonogiri Gelar Baksos Donor Darah Dan Serbuan Vaksinasi

Jarilampung.com-Wonogiri : Sebanyak 779 Taruna dan Taruni Akademi TNI Tingkat I selesai melaksanakan latihan napak tilas Rute Gerilya Panglima Besar Jendral Sudirman (RPS) yang finish di Kabupaten Wonogiri. Pelaksanaan penutupan latihan dilaksanakan di komplek GOR Giri Mandala yang dipimpin langsung oleh Danjen Akademi TNI Marsdya TNI Andyawan Martono, S.I.P., Kamis(16/12/2021).

Serangkaian kegiatan pun dilaksanakan diantaranya, bakti social donor darah, serbuan vaksinasi Covid-19 dan pembagian sembako yang bersinergi bersama dengan Forkopimda Kabupaten Wonogiri. Masyarakat terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan donor darah dan vaksinasi. Ratusan orang berdatangan untuk mengikuti kegiatan yang dimulai dari pagi tersebut.

Danjen Akademi TNI Marsdya TNI Andyawan Martono, S.I.P., dengan didampingi Dirum Akademi TNI Brigjen TNI Novarin Gunawan, Dirdik Akademi TNI Brigjen TNI Dedi Priatmodjo, Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Rudy Saladin dan jajaran Forkopimda Wakil Bupati Setyo Sukarno, Dandim 0728/Wonogiri Letkol Inf Rivan Remboditi Rivai, Kapolres AKBP Dydit Dwi Susanto, menyambangi warga dan secara langsung mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasinya.

Baca Juga :  Pesan Dandim Kepada Anggota Dalam Rangkaian Kegiatan Upacara Sertijab, Kenaikan Pangkat dan Pelepasan Prajurit Kodim 0728/Wonogiri

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor Satu di Akademi TNI tersebut mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan kegiatan bersama yang juga bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Akademi TNI yang ke-56 dan sesuai dengan rangkaian kegiatan acara Rute Panglima Sudirman, dimana Taruna Tingkat I melaksanakan tugas yang bersejarah yang pernah dilaksanakan oleh Panglima Besar Jendral Sudirman dalam rangka berjuang untuk NKRI.

Baca Juga :  Tahapan Persiapan Pilkati Serentak Tahun 2021

“ Ini adalah salah satu menanamkan nilai-nilai sejarah kepada para Taruna-Taruni yang kedepannya akan memimpin negeri ini “, ucapnya.

Marsdya TNI Andyawan Martono, S.I.P., menambahkan, selain itu kita yang didukung oleh Forkopimda Kabupaten Wonogiri melaksanakan bakti social diantaranya serbuan vaksinasi yang dimana kondisi saat ini masih dalam pandemic Covid-19 kita turut bekerjasama membantu pemerintah untuk menanggulangi pandemic.

Selain itu kita juga melaksanakan baksos donor darah dan pemberian sedikit sembako kepada warga yang berhak mendapatkan dan kepada anak-anak yatim piatu.

“ Terima kasih kepada Forkopimda dan kepada pihak-pihak terkait yang telah mendukung semua kegiatan sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan sukses “, tutupnya.

(Red)

Berita ini 15 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Masyarakat Nguntoronadi Terima BLT Minyak Goreng, Babinsa Pantau Penerapan Prokes

DAERAH

Dinkes Kab Tubaba Cepat Tanggap terhadap Warga Penderita Lumpuh di Kelurahan Panaragan Jaya

DAERAH

Tutup Program Magang di DPR, Puan Bicara Demokrasi Tak Hanya Soal Bicara Tapi Juga Mendengarkan

DAERAH

Terkait Pernyataan Kadis PUPR, DPD KAMPUD Lampung Timur Minta APH Periksa Dugaan KKN Tender Proyek 2021-2022

DAERAH

Jadi Narasumber, Dandim 0410/KBL Beri Materi Wasbang dan Bela Negara Kepada 751 Mahasiswa Itera

DAERAH

Bupati Lambar menghadiri acara Rakorwil APKASI Provinsi Lampung

Bandar Lampung

Dandim 0410/KBL Resmikan Program Karya Bakti Rehabilitasi RTLH Bersama PLN Wujud Nyata Kepedulian Sosial

DAERAH

Satlantas Polres Tulang Bawang Gelar Patroli Hunting Gakkum Truk Odol, Berikut Hasilnya