Jaririlampung.com-Surakarta : Babinsa Kelurahan Mojosongo Koramil 04/Jebres Kodim 0735/Surakarta Serka Dominggus bersama Linmas dan Masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bhakti (Resik-resik) saluran air di sepanjang Pasar Debegan Kandang Sapi Jl. Brigjen Katamso Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres.Jum’at (29/10/2021)
Serka Dominggus menegaskan kegiatan tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan hubungan Silaturahmi antara TNI-Rakyat agar menambah semangat gotong royong dan semangat kebersamaan sehingga dapat terwujud kemanunggalan TNI-Rakyat.
“Karya Bhakti ini adalah sebagai wujud nyata Anggota TNI khususnya Koramil 04/Jebres dalam melaksanakan tugasnya dan dilaksanakan secara terus menerus serta berkesinambungan terhadap daerah binaaan sehingga terjalain hubungan yang erat, demi kemajuan bangsa dan negara.”terangnya.
“Adapun Sasaran yang dibersihkan yaitu membersihkan selokan yang tersumbat akibat pengendapan tanah dan sampah-sampah yang menumpuk guna menjadikan lingkungan yang aman bersih dan bebas dari Covid-19.”tegasnya.
“Disela-sela kegiatan kami juga menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas dan memberikan himbauan kepada warga untuk mengikuti himbauan dari pemerintah agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan Seperti Jaga Jarak, Memakai Masker bila berada di luar rumah, Menghindari kerumunan, Mengurangi Mobilitas dan Interaksi diluar rumah”.pungkasnya.
(Red)