Home / DAERAH / TUBABA

Minggu, 2 Maret 2025 - 14:43 WIB

Awal Ramadhan, Polsek Tulang Bawang Tengah Laksanakan Kegiatan Bakti Sosial Polri

Tubaba: jarilampung.com– Memasuki hari pertama puasa Ramadhan 1446 H /2025 M, guna meningkatkan silaturrahmi antara Polri dengan masyarakat serta meningkatkan kebersamaan, untuk itu jajaran Polsek Tulang Bawang Tengah Polda Lampung kembali melaksanakan kegiatan bakti sosial.

Kegiatan ini dilaksanakan di Tiyuh Candra Mukti, Kec.Tulang Bawang Tengah Kab.Tulang Bawang Barat dengan memberikan bantuan Sembako kepada warga masyarakat yang kurang Mampu dan sedang sakit / disabilitas, Sabtu ( 01/03/2025).

Kegiatan bakti sosial ini di pimpin langsung Kapolsek Tulang Bawang Tengah Kompol M. Taufiq, S.H., M.H. mewakili Kapolres Tubaba AKBP Sendi Antoni, S.IK.,M.IK beserta personel Polsek Tuba Tengah terlibat langsung dalam memberikan bantuan kepada warga Tiyuh Candra Mukti yang sedang sakit / disabilitas dan tidak sedang bekerja.

Baca Juga :  Kapolres Bersama Danlanud Serahkan Trofi dan Uang Pembinaan Untuk Juara Turnamen Tenis Bupati Cup 2022

Warga Tiyuh Candra Mukti mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diterima dalam kegiatan baksos ini. “Saya sangat bersyukur atas perhatian dan bantuan dari Polri. Ini sangat membantu saya dalam situasi saya saat ini,” ujarnya dengan penuh rasa syukur.

“Kapolsek Tulang Bawang Tengah menyatakan, Kegiatan bakti sosial ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban Bapak Surip, Didik Surifan, M. Rizki Ardiansyah dan dan ibu Kaniyem dan sebagai bentuk kepedulian sekaligus meningkatkan silaturrahmi antara Polri dengan masyarakat.” ujar Kompol M. Taufiq.

Baca Juga :  Koramil 424-06/Pringsewu Lakukan Upaya Memutuskan Penyebaran Covid-19

“Dengan pelaksanaan bakti sosial ini, Polsek Tulang Bawang Tengah menunjukkan dedikasinya dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara Polri dan warga, tetapi juga menjadi bagian dari upaya untuk menciptakan lingkungan yang lebih harmonis dan peduli.” Pungkasnya. *(A)

Berita ini 5 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Kapolres Kab Tubaba Launching Buku Tracer Dan Berikan Pembinaan Kepada Bhabinkamtibmas

Bandar Lampung

Dandim 0410/KBL Hadiri dan Ikuti Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Bandarlampung ke-342

DAERAH

Satreskrim Polres Tulang Bawang Cek Urine Personelnya Secara Random, Ini Hasilnya

Bandar Lampung

FPII Lampung Minta Kepada APH Ungkap Dugaan Upaya Pembunuhan Terhadap 4 Wartawan

DAERAH

Putus Penyebaran Covid-19, Babinsa Berikan Himbauan Prokes Dan Bagikan Masker di Pasar Mojosongo

DAERAH

Polisi Amankan Pasangan Penyalahguna Narkotika di Tubaba

DAERAH

Pj Bupati Buka Rakor dan Evaluasi Pencegahan serta Penurunan Stunting di Tubaba

Bandar Lampung

Tingkatkan Kedisiplinan Dan Patriotisme, Kodim 0410/KBL Laksanakan Upacara Bendera