Home / Bandar Lampung / DAERAH

Jumat, 10 Maret 2023 - 17:19 WIB

Cepat Tanggap, Danramil 410-01/Panjang Beri Bantuan Kepada Korban Longsor

BANDAR LAMPUNG : jarilampung.com— Danramil 01 Panjang Kodim 0410/KBL Mayor Inf Hendri Gautama Sinaga memberikan bantuan material (asbes) kepada Suaef warga Karang Maritim, Panjang Bandar Lampung, Jum’at (10/3/2023).

Bantuan tersebut diberikan lantaran rumah Suaf tertimpa longsoran tanah yang terjadi pada hari Kamis 9 Maret 2023, akibat curah hujan yang cukup tinggi.

“Jadi, bantuan ini sengaja kita berikan untuk meringankan beban Pak Suaef,” kata Danramil Panjang Mayor Inf Sinaga di lokasi, Jum’at (10/3)

Danramil mengatakan, musibah longsor yang terjadi pada Kamis pagi itu, menimpah rumah warga yang mengakibatkan robohnya atap kamar mandi Suaef.

Baca Juga :  Pupuk Jiwa Nasionalisme, Kodim 0410/KBL Menggelar Upacara Bendera

“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, hanya saja atap kamar mandi Pak Suaef roboh,” ujarnya

Olehnya karenya, Sinaga menyebut bantuan itu sebagai wujud kepedulian Koramil Panjang terhadap warga di wilayah binaan.

“Sebagai wujud kepedulian kita, hari ini kita serahkan material untuk perbaikan atap kamar mandi pak Suaef. Mudah-mudahan bantuan ini sedikit meringankan beban beliau,” pungkasnya.

Menyikapi hal itu, Dandim 0410/KBL Letkol Arm Tri Arto Subagio M.Int.Rel.,M.M.D.S mengapresiasi upaya Koramil Jajaran dalam membantu kesulitan warga di sekeliling.

Menurutnya, TNI harus selalu hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat, sebagaimana yang di instruksikan Kasad Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman kepada satuan di lingkup TNI Angkatan Darat.

Baca Juga :  Kandidat Ketua PWI Lampung Juniardi Silaturahmi Dengan Forum Wartawan Polda Lampung di Pantai Mutun

“TNI harus hadir di tengah-tengah kesulitan masyarakat,” katanya.

Selain itu, Dandim juga mengimbau kepada satuan jajaran untuk tetap waspada dan peka terhadap situasi yang terjadi di wilayah.

“Baik staf maupun Koramil, saya instruksikan untuk memantau perkembangan situasi di lapangan. Mengingat, saat ini Kota Bandar Lampung dilanda musim penghujan,” ungkapnya

“Harapannya, jika terjadi sesuatu hal dapat segera dilaporkan sehingga cepat dalam penanganannya,” tutupnya.(red)

Berita ini 15 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Tukang Ojek Online Jadi Sasaran Komsos Babinsa Keprabon di Wilayah Binaan

DAERAH

MAKIN MENGUAT KUAT DUGAAN NASI KOTAK DAN SNACK KOTAK BAGIAN UMUM SETDAKAB TUBA MARK UP DAN FIKTIF

DAERAH

Waka Polres Tulang Bawang Barat Pimpin Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional

DAERAH

Pelantikan Peratin di Kecatan Batu Ketulis dan Kecamatan Sekincau.

DAERAH

PJ.Bupati Lambar Hadir Paripurna Pelantikan DPRD Masa Jabatan 2024-2029

DAERAH

Polres Tulang Bawang Barat Gelar Pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2023

DAERAH

Sosok Rudy Travel Content Creator Asal Subang Jawa Barat

Bandar Lampung

Kasdim 0410/KBL Menutup Pelatihan Dasar Penanggulangan Bencana, Kebakaran & Penyelamatan Kota Bandar Lampung TA. 2022