Home / DAERAH / Lampung Barat

Kamis, 7 September 2023 - 16:39 WIB

Kwarcab Gerakan Pramuka Lambar Terima Bantuan Satu Unit Gerobak Usaha

Lambar: jarilampung.com–
Kwartir Cabang (Kwarcab) gerakan pramuka Kabupaten Lampung Barat mendapat bantuan berupa satu unit gerobak usaha dari Yayasan Baitul Maal (YBM) Brilian Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch office Liwa, Kamis (7/9/2023).

Penyerahan dilakukan langsung oleh pemimpin cabang BRI Liwa Mochamad Chandra Ariesta kepada Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat Drs. Nukman M.M yang juga merupakan ketua Kwartir Cabang gerakan pramuka Kabupaten Lampung Barat.

Serah terima berlangsung di rumah dinas Bupati Lampung Barat, Kelurahan Way Mengaku Kecamatan Balik Bukit. Turut disaksikan Supervisor penunjang operasional BRI cabang Liwa Eko Meijoni dan Sekretaris gerakan Pramuka Kabupaten Lampung Barat Ahmad Syukri.

Baca Juga :  Dengan Komsos, Babinsa Ajak Warga Selalu Terapkan Protekes

Mochamad Chandra Ariesta mengatakan, penyerahan satu unit grobak tersebut merupakan program YBM BRILiaN BRI kanca Liwa.

Lanjutnya, salah satu tujuannya guna mengembangkan usaha para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).

“Ini merupakan bentuk dukungan kepada pelaku usaha yang belum mampu membeli alat,” kata dia.

Ia berharap dengan adanya program tersebut dapat meningkatkan pendapatan para pelaku usaha sehingga terciptanya kesejahteraan keluarga.

Sementara, Pj. Bupati Lampung Barat menyampaikan ucapan terimakasih kepada pihak BRI cabang Liwa atas penyerahan satu unit grobak usaha tersebut.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dan gerakan Pramuka menyampaikan terimakasih atas penyerahan satu unit grobak usaha ini,” ucapnya.

Baca Juga :  Forum Penyuluh Anti Korupsi Dari LSP KPK RI Gelar Bimtek di Disdikbud Lampung Tengah

“Ke depannya grobak usaha ini akan dipergunakan para Dewan Kerja Cabang (Dkc) gerakan pramuka Kabupaten Lampung Barat untuk melakukan suatu usaha,” Sambungnya.

“Terkait usahanya nanti akan kita diskusikan terlebih dahulu, usaha apa yang memiliki peluang cukup tinggi,” masih kata Nukman.

Dengan adanya grobak usaha tersebut, Pj. Bupati Lampung Barat berharap merupakan langkah awal para DKC untuk melakukan suatu usaha.

“Dengan adanya penyerahan satu unit grobak usaha ini tentu ke depannya kita berharap merupakan langkah awal pada DKC gerakan Pramuka Kabupaten Lampung Barat untuk berbisnis atau berwirausaha dan menjadi wirausahawan yang sukses,” pungkasnya.(*)

Berita ini 42 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Penyerahan Hasil Renovasi RTLH Dan MCK Umum di Wilayah Kota Surakarta

DAERAH

Peran Aktif Babinsa Kayuloko Ikut Serta Dalam Pengendalian PTM Dan Pencegahan Stunting di Wilayah Binaan

DAERAH

Kapolres Tulang Bawang Barat Buka Pertandingan Bola Voli, Sambut Hari Bhayangkara Ke-77

DAERAH

Ditanya Soal Nasi Kotak dan Snack Kotak Kabag Umum Tuba Lupa Ingatan

DAERAH

Ratusan Warga Terima Vaksin, Petugas Gabungan TNI Polri Terus Himbau Warga Akan Pentingnya Prokes

DAERAH

Sukseskan Program Pemerintah, Babinsa Koramil 11/Manyaran Berikan Pendampingan Pelayanan KB

DAERAH

Mengenal Megantara Prasetya (Gan MV) Motovlog asal Jakarta

DAERAH

Diduga Edarkan Sabu Seorang Pemuda Dibekuk Satresnarkoba Polres Tubaba