Home / DAERAH / TUBABA

Selasa, 28 Maret 2023 - 16:37 WIB

Lagi, Kurir Sabu di Daya Murni Ditangkap Polisi

Tubaba: jarilampung.com-–
Unit satuan resnarkotika Polres Tulang Bawang Barat kembali mengamankan kurir sabu, Senin 27 Maret 2023.

Pelakunya inisial JA (31) dibekuk polisi di Jalan poros yang terletak di Kelurahan Daya Murni Kecamatan Tumijajar Kabupaten Tulang Bawang Barat, Senin malam pukul 22.30 wib.

Dari tangannya, polisi berhasil mengamankan 1 bungkus paket kecil serbuk putih diduga sabu .

Kapolres Tulang Bawang Barat AKBP Ndaru Istimawan, S.IK melalui Kasat Narkoba Iptu Yopi Hariyadi, S.H membenarkan penangkapan terduga berinisial JA.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 410-01/Panjang bersama Satgas Covid 19 Laksanakan Penyekatan Kendaraan Dari Luar Kota

“Pelaku dilakukan penggerebekan tadi malam. Dari hasil penggerebekan juga di dapat serbuk putih diduga sabu siap edar seberat 0,21 gram,” kata Iptu Yopi, Selasa 28 Maret 2023, pagi.

Penangkapan pelaku, tambah Yopi, berkat informasi masyarakat. Bahwa di jalan poros yang terletak di Kelurahan Daya Murni Kec. Tumijajar Kab. Tulang Bawang Barat sering digunakan tempat menjual atau transaksi narkotika.

Baca Juga :  penandatanganan komitmen Bersama Penetapan Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak

“Dari KTP nya, pelaku JA merupakan warga Kelurahan Tiyuh Daya sakti Kecamatan Tumijajar. Saat digerebek, sabu disembunyikan pelaku di dalam saku celananya,” jelasnya.

Atas perbuatannya, polisi mengatakan bahwa pelaku akan dikenakan dengan pasal 114 Ayat (1) Jo Pasal 112 Ayat (1) Undang-Undang RI No. 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika.*(humas_tubaba)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Polres Tubaba: Memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1444 H/ 2023 M

Bandar Lampung

Dandim Faisol Izuddin Karimi Terima Kunjungan 11 Taruna Akademi Militer

Bandar Lampung

Koramil TBS dan Puskesmas Pasar Ambon Kembali Gelar Vaksinasi Untuk Warga Binaan

DAERAH

Ajak Warga Selalu Pakai Masker, Anggota Koramil 21/Bulukerto Terus Berikan Imbauan Prokes

Bandar Lampung

Danramil Mayor Sutoto Pimpin Apel Persada Pemakaman Kopka Purn Endang Susanto

DAERAH

Polres Kab Tulang Bawang Patroli Skala Besar, Berikut Rute Sasarannya

DAERAH

100 % Selesai, Karya Bakti Daerah Tahap III TA. 2022 di Wilayah Tegalharjo Resmi Ditutup

DAERAH

Panen Padi di Banyuwangi, Puan Dorong Pertanian Dijadikan Agrowisata