Home / DAERAH / Pendidikan / TUBABA

Sabtu, 30 Oktober 2021 - 08:18 WIB

Sekolah Lentera Harapan Tiyuh Mulya Jaya Adakan Talk Show Dihadiri Oleh Bupati

Jarilampung.com-Tubaba:
Bupati Tulang Bawang Barat Umar Ahmad, S.P. menghadiri Talk Show Bersama Jajaran Dengan tema Bersama Bapak Bupati. Sebagai bagian dari rangkaian acara bertajuk Bulan Bahasa dan Pekan Nusantara yang diadakan oleh Sekolah Lentera Harapan, Kecamatan Gunung Agung, Kabupaten Tulang Bawang Barat pada Jumat (29/10/2021).

Acara yang diselenggarakan di halaman Sekolah Lentera Harapan, Tiyuh Mulya Jaya ini turut dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Budiman Jaya beserta jajarannya.

Baca Juga :  Wapres Ma'ruf Amin: Pentingnya Peningkatan Literasi Masyarakat Mengenai Wisata Halal

Dalam acara Talk Show, Bupati menjelaskan bagaimana proses pembangunan Tubaba diawali dengan pembangunan karakter manusianya. Bupati mengenalkan prinsip Nemen-Nedes-Neremo dan Setara-Selaras-Lestari kepada peserta Talk Show, sebagai karakter manusia Tubaba.

Menjawab pertanyaan salah satu peserta, Bupati mengatakan bahwasanya budaya adalah semua kreasi yang dapat diciptakan oleh manusia dan menjadi kebiasaan yang dilakukan secara terus-menerus. Nenemo-SSL sebagai salah satu jalan Kabupaten Tulang Bawang Barat dalam Menuju Tubaba.

Baca Juga :  Danramil Beserta Forkopincam Puhpelem Tarling Di Desa Golo

Seperti yang sering diucapkannya dalam berbagai kesempatan bahwa kini Tubaba bukan hanya sekedar singkatan dari Tulang Bawang Barat. Tetapi Tubaba adalah sebuah masa depan yang ingin dituju oleh Tulang Bawang Barat. Sebuah cita-cita pembangunan baik manusia maupun pembangunan wilayahnya.

Mengakhiri acara tersebut, Bupati menandatangani prasasti sekaligus berpesan agar Sekolah Lentera Harapan dapat menjadi motor bagi masyarakat di sekitar Gunung Agung dalam hal pentingnya pendidikan karakter anak-anak di Tubaba.(A/R)

Berita ini 91 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Isi Materi Wasbang Kepada OKP, Kasdim 0410/KBL : Jangan Sekali-kali Melupakan Sejarah !!

Bandar Lampung

Tingkatkan Keamanan di Wilayah, TNI-POLRI Laksanakan Patroli Gabungan

DAERAH

PJ.Bupati Lambar Pastikan Perbaikan Jalan Segera Dilaksanakan Secepatnya

Bandar Lampung

Tidak Sekedar di PTUN, Penggugat Akan Laporkan Indikasi Mafia Tanah HGU PT HIM ke Polisi dan KPK

DAERAH

Pasca Pengumuman Kenaikan BBM, Polres Tulang Bawang Barat Monitoring SPBU

DAERAH

Pemkab Lambar Mengikuti Verifikasi dan Wawancara Penilaian Tahap ll Oleh Bappenas

DAERAH

Dialog Kamtibmas/Nusantara Cooling Polres Tubaba Dalam Rangka Pilkada 2024

Bandar Lampung

Apresiasi…Kapolda Lampung dan Jajaran TNI-Polri Sukses Dampingi Demo Damai Mahasiswa