Jarilampung.com-Tubaba:
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tulang Bawang Barat, Budiman Jaya.siap mendukung untuk mengembangkan Budaya Klasik Lampung, yang berpotensi juga untuk pariwisata dan juga mempertahankan salah satu Budaya Lampung, yang di sampaikan nya pada hari Senin 9/8/2021. sa’at di temui di ruang kerjanya.
Budiman Jaya.menjelaskan pentingnya melestarikan music budaya klasik Lampung karena berbeda dengan music yang lainnya, seperti yang kita ketahui di setiap lagu itu mempunyai makna tertentu seperti tentang bagaimana kehidupan, perjuangan dan orang-orang yang di sakiti.
“Saya sebenarnya sangat senang music klasik Lampung ini,karena menurut saya berbeda dengan music yang lainnya, biasanya banyak orang senang music,tapi ibadah sholatnya lansung berkurang,tapi kalau senang dengan music klasik Lampung, itu susah kalau mau mengurangi Ibadah sholatnya.
“Karena isi dari lagu-lagu Lampung ini rata-rata tentang sejarah hidup, perjuangan,dan kecewa di tinggalkan oleh seorang, itu aja si,tapi benar-benar memang asik klasik Lampung, dan ini akan terus kita kembangkan. untuk yang mempunyai bakat bernyanyi klasik Lampung,silahkan bergabung dengan kami. Dan music klasik Lampung ini akan terus kita bawa sampai ketingkat Nasional.”ucapnya. (slm)