Home / DAERAH / Surakarta

Sabtu, 25 Juni 2022 - 23:16 WIB

Tingkatkan Kapasitas , Babinsa Keprabon Bersama Bhabinkamtibmas laksanakan Pembinaan Linmas

Jarilampung.com-Surakarta : Bintara Pembina Desa (Babinsa) sebagai unsur pelaksana Pembinaan Teritorial (Binter) memiliki tugas, di antaranya memberikan penyadaran pada masyarakat tentang wawasan kebangsaan, memberdayakan potensi pertahanan yang ada di desa binaan dan lain-lain.

Seperti yang dilakukan Babinsa kelurahan Keprabon Koramil 02/Banjarsari Kodim 0735/Surakarta Serka Daniel dan Serda Sugiyanto bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Keprabon Aipda Anip Purnanto melaksanakan pembinaan terhadap anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) bertempat di Embun Lawu Kecamatan Tawangmangu Kabupaten Karanganyar, Sabtu (25/06/2022).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Lurah Keprabon ibu Rina Andriani ,S.sos dalam sambutannya menyatakan kegiatan pembinaan dan latihan ini sangat diperlukan untuk peningkatan kapasitas Linmas.

Baca Juga :  Serka Sugiyarto : Pembinaan Disiplin Dan Mental Linmas Mutlak diperlukan

Karena itu menurut ibu Rina Andriani,S.sos selaku Lurah Keprabon menyampaikan bahwa pihaknya sengaja menggandeng Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk memberikan pembekalan dan penyegaran bagi anggota Linmas.

Dengan kerjasama Koramil 02/Banjarsari dan Polsek Banjarsari yang telah menugaskan anggotanya untuk hadir dan memberikan pembekalan bagi anggota Linmas, aparat kelurahan Keprabon juga menyampaikan terima kasih. Sebab diakui bahwa anggota Linmas selalu semangat dengan mencermati dan memahami semua materi yang disampaikan Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Baca Juga :  Sebanyak 20Ribu Penerima BT-PKLWN, Diserahkan Kolonel Inf Faisol Secara Simbolis di Makodim 0410/KBL

Babinsa juga mengajak anggota Linmas untuk bekerja secara maksimal dalam mewujudkan keamanan lingkungan.

Dalam kegiatan Pembinaan Linmas tersebut Babinsa Keprabon Serka Daniel dan Serda Sugiyanto memberikan pelatihan tentang Peraturan Baris Berbaris (PBB) kemudian dilanjutkan pelatihan dasar tentang mengatur lalu lintas oleh Bhabinkamtibmas.

Hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Keprabon, Babinsa , Bhabinkamtibmas , Sekkel Keprabon , staf kelurahan , serta 12 orang anggota Linmas sebagai peserta pelatihan.

(Arda 72)

Berita ini 13 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Dukung Percepatan Vaksin Babinsa Aktif Dampingi Warga Saat Vaksinasi

DAERAH

Puan Sambut Baik Langkah Presiden Bentuk Pansel Anggota KPU

Bandar Lampung

Dandim Faisol Izuddin Karimi Ikuti Rakor Kesiapan Pengamanan Muktamar NU dan Nataru

DAERAH

Bendera Merah Putih Lusuh Robek Berkibar di Depan Kantor Pos

DAERAH

Gerak Cepat, Sat Reskrim Polres Tubaba Cek TKP Penemuan Mayat di Pinggir Sungai Tirta Makmur

DAERAH

Pj. Bupati Nukman dan Pj. Sekda Lambar Serap Aspirasi Masyarakat di Dua Kecamatan

DAERAH

Izzuddin Ahmad Yasin The Rising Star, Sang Pemanah Compound Penerus Prima Wisnu Wardhana

Bandar Lampung

Babinsa Koramil 410-02/TBS Hadiri Kegiatan Reses Anggota DPRD Provinsi Lampung