Home / DAERAH

Kamis, 20 Februari 2025 - 14:24 WIB

Pj Gubernur Sumut Agus Fatoni Lantik Pejabat Pemprov Sumut Ikuti Aturan dan Prosedur Untuk Percepat Program Pemerintah

MEDAN : jarilampung.com– Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara Agus Fatoni diwakili Pj Selretaris Daerah MA Efendi Pohan melantik Pejabat eselon 3 dan eselon 4 dilingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut), Rabu (19/2/2025).

Efendi Pohan menyampaikan, bahwa pelantikan dilakukan untuk mengisi jabatan yang kosong dan melakukan rotasi untuk penyegaran organisasi, agar organisasi bergerak cepat melaksanakan program pemerintah sesuai dengan visi misi kepala daerah, dalam melaksanakan pembangunan, meningkatkan pelayanan publik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Efendi Pohan menjelaskan, seluruh proses pelantikan sudah cukup panjang. Pengajuan pelantikan sudah dimulai sejak bulan November 2024, dan sudah mendapat persetujuan dari Badan Kepagawaian Negara (BKN) dan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Selain itu, pelantikan yang dilakukan harus mendapat persetujuan dari Kepala Daerah terpilih.

Baca Juga :  DPP KAMPUD; Percepat Penyelesaian Status Debitur KUR a/n Sugeng Oleh Bank Mandiri KCP Sidomulyo

Jadi, “seluruh proses pelantikan hari ini sudah sesuai dengan peraturan perundang-undangan dan sudah mendapat persetujuan dari Pak Boby, Gubernur Sumatera Utara terpilih.”

Efendi Pohan, atas nama Pj Gubernur dan atas nama Pemerintah Provinsi mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat yang baru dilantik. “Saya mengucapkan selamat kepada saudara, Bapak dan Ibu yang baru dilantik” ungkap Pohan.

Pohan menyampaikan pesan Pj Gubernur agar pejabat yang baru dilantik segera menyesuaikan diri, cepat beradaptasi dan langsung bekerja pada kesempatan pertama. “Setelah dilantik, segera menyesuaikan diri, beradaptasi dan bergerak cepat untuk langsung bekerja pada kesempatan pertama.”

Selanjutnya, agar efesiensi anggaran perlu segera dilakukan, agar anggaran tepat sasaran, efektif dan efesien. “Cek anggaran yang sudah ada, lakukan pencermatan dan fokus pada program prioritas untuk kepentingan masyarakat,” imbuhnya.

Baca Juga :  Ketua PMI Provinsi Lampung Mengajak Sosialisasi Program SIGER Donor Darah

“Program pemerintah harus kita sukseskan bersama, seperti Makanan Bergizi Gratis, ketahanan pangan, cek kesehatan gratis, penanganan inflasi, penurunan angka kemiskinan, penurunan Stunting, perlu menjadi perhatian kita bersama.”

“Pak Pj Gubernur, Pak Fatoni meminta, seluruh ASN harus loyal kepada organisasi dan pimpinan, terus kreatif dan melakukan inovasi. “Jangan bekerja biasa-biasa saja. Lakukan inovasi dan terobosan, agar hasilnya bisa maksimal dan kinerja organisasi meningkat. Loyal kepada Gubernur dan Wakil Gubernur dan siapapun pimpinannya,’ pungkasnya. (*)

Berita ini 7 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Dinas PMT Kab Tubaba Lakukan Sosialisasi Tugas Rutinititas Tiyuh

Bandar Lampung

Bantu Pemerintah Atasi Kelangkaan Minyak Goreng, Babinsa dan Perangkat Kelurahan Sidak Mini Market

DAERAH

Babinsa Beji Bersama Warga Perbaiki Jalan Desa, Ini Tujuannya

DAERAH

PJ.Bupati Lambar Safari Ramadhan di Masjid Al Hidayah Pekon Sukananti

Bandar Lampung

Dandim 0410/KBL Sambut Hangat Kunjungan Silaturahmi Ketua Pengadilan Agama Tanjung Karang

DAERAH

Ratusan Warga Terima Vaksin, Petugas Gabungan TNI Polri Terus Himbau Warga Akan Pentingnya Prokes

DAERAH

Pelaku Kurir Sabu-Sabu Berhasil Di Tangkap Polisi Kab Tubaba

DAERAH

Polres Kab Pesawaran Semprot Disinfektan Jalan dan Fasilitas Umum