Home / DAERAH / Kesehatan

Sabtu, 24 Juli 2021 - 12:49 WIB

Polres Kab Tubaba Ucapkan Terimakasih Kepada Masyarakat Telah Lakukan Vaksinasi Dosis Ke 2

Jarilampung.com-Tubaba:
Polres Tubaba bersinergi dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) telah melaksanakan Vaksinasi dosis 2 (dua) secara serentak di Kabupaten Tulang Bawang Barat, Lampung. Sabtu, (24/07/2021).

Dalam kegiatan Vaksinasi berlangsung, Polres Tubaba bekerjasama dengan Dinkes Tubaba serta Panitia Tiyuh melaksanakan vaksinasi dosis ke 2 (dua), sebanyak 711 dosis vaksin yang diberikan kepada masyarakat Tulang Bawang Barat terbagi di 3 (Tiga) tempat,  yakni Tiyuh Pulung Kencana, Tiyuh Kibang Budi Jaya, dan Tiyuh Tunas Jaya.

Kapolres Tubaba AKBP Hadi Saepul Rahman. S .IK, melalui Kasubbag Humas Polres Tubaba IPDA Dian Purnama.,menyampaikan, terima kasih kepada masyarakat yang antusias serbu vaksinasi massal secara gratis, yang kita selenggarakan, bersama Dinkes Tubaba, yang ikut berpartisipasi dalam melaksanakan Vaksinasi Nasional secara serentak seluruh Indonesia.

Baca Juga :  Gelar Upacara Tradisi Penyambutan Baja, Ini Pesan Yang Disampaikan Kapolres Tulang Bawang

“Terima Kasih kepada masyarakat Tim Tenaga Medis yang membantu mensukseskan program vaksinasi ini. Saya mengapresiasi kegiatan tersebut. Sebab, antusiasme masyarakat Tubaba cukup tinggi. Bagi masyarakat yang sudah melakukan vaksinasi dosis 2 (dua) diharapkan agar selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes)”, ujarnya Kasubbag Humas.

Sesuai instruksi dari Presiden, hari dilaksanakannya vaksinasi massal secara menyeluruh dengan target  mencapai target yakni 711 dosis yang akan diberikan kepada masyarakat Tubaba.

Kasubbag Humas Polres Tubaba mengingatkan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Pihaknya juga mengapresiasi para panitia yang ikut dalam bertugas untuk mensukseskan vaksinasi massal ini, sebagai penyelenggaran vaksinasi massal dan warganya yang dengan kesadaran sendiri ikut berperan aktif dengan melakukan vaksinasi.

Baca Juga :  Tim Volley Ball Lampung Unggul Di Hari Pertama Kapolri Cup 2023

“Vaksinasi diharapkan dapat membentuk herd immunity dan masyarakat terhindar dari Covid-19, dan untuk masyarakat jangan takut divaksin”, paparnya.

Kapolres Tubaba melalui Kasubbag Humas Polres Tubaba, berharap dan menghimbau bagi masyarakat yang telah mendapatkan vaksin Covid 19 tetap waspada dan menjaga kesehatan serta menerapkan protokol kesehatan.

“Bagi yang sudah divaksinasi Covid 19, agar tetap menjaga prokes, yakni 6 M. Mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, menjaga jarak, menghindari kerumunan, mengurangi aktivitas diluar rumah dan melaksanakan vaksin. Demi kebaikan kita bersama serta untuk memutus mata rantai Covid 19”, jelasnya Kasubbag Humas. (As)

Berita ini 12 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Kades Pemanggilan Diduga Tahan Insentif Perangkat Desa

DAERAH

Komsos Babinsa Jebres Menyasar Relawan Sadar Kamtibmas, Ini Alasannya

Bandar Lampung

Pimpin Pengda TP Sriwijaya Lampung, Nurhasanah Langsung Tancap Gas

Bandar Lampung

Sebanyak 500 Dosis Vaksin Sinovac Disediakan Kodim 0410/KBL Untuk Masyarakat

DAERAH

Kementerian sosial Hadir di Tubaba Kunjungi Mbah Acah

DAERAH

Kasus Curanmor di Menggala Tengah Berhasil Diungkap Polisi

DAERAH

Rumah Tempat Pesta Narkotika di Menggala Kota Digerebek Polisi

Bandar Lampung

Kodim 0410/KBL Menggelar Kegiatan pembinaan dan pemberdayaan KBT Semester II Ta. 2022