Home / DAERAH / TUBABA

Jumat, 17 Januari 2025 - 18:37 WIB

Pemkab Tubaba Segera Terapkan Aplikasi SI-ASIK NENEMO

Tubaba: jarilampung.com–
Demi meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Pemkab Tubaba akan menerapkan secara penuh Sistem Aplikasi Absensi Kepegawaian (SI-ASIK) NENEMO.

Hal ini disampaikan langsung oleh Inspektur Daerah Kabupaten Tubaba, Perana Putra, S.H., M.H., saat menjadi Pembina Apel Bulanan di Lapangan Kantor Pemda setempat. Jum’at (17/01/2025).

“Pada 13 januari lalu kita sudah melakukan sosialisasi kepada seluruh OPD terkait rencana kita menerapkan absensi secara penuh. Nantinya, admin disetiap OPD hanya memiliki akses sebatas memberikan keterangan izin, sakit ataupun menginput SPT jika ada pegawai yang sedang melaksanakan dinas luar,” terangnya.

Baca Juga :  Babinsa Peltu Usep Sopwan dan Bhabinkamtibmas Monitor Temuan Mayat

Lebih lanjut dirinya menjelaskan bahwa masa ujicoba SI-ASIK NENEMO ini dilaksanakan mulai dari 20-31 januari 2025, selebihnya (01/02/2025) akan diterapkan sistem absensi dengan segala konsekuensinya.

“Kedepan apabila sudah mulai diterapkan secara penuh sistem ini, sebagaimana yang diatur dalam Peraturan Bupati No.36 tahun 2024 maka para ASN yang tidak disiplin akan langsung diberikan sanksi oleh atasannya masing-masing baik secara lisan, tertulis atau bahkan pemotongan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP),” tegasnya.

Baca Juga :  Kegiatan Fisik Dinas PUPR Tahun 2022 Berkurang

Harapannya dengan diterapkan SI-ASIK NENEMO ini dapat mendukung manajemen kehadiran pegawai secara digital dan modern, memastikan transparansi, akurasi data, serta mempermudah proses pengawasan dan pelaporan.(S)

Berita ini 10 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Cooling System Jelang Pilkada 2024, Kapolre Sambangi Calon Bupati-Wakil Bupati

Bandar Lampung

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 0410/KBL Tanam Bibit Pohon di Teluk Betung Barat

Bandar Lampung

Kasdim 0410/KBL Hadiri Acara Perayaan Dharmasanti Trisuci Waisak 2566 BE/2022

Bandar Lampung

Bacagub Hanan Temui Pengurus Golkar Kecamatan Punggur Lampung Tengah

DAERAH

Dinas Kominfo Hadiri Kegiatan DPC AWI Tuba Pembagian Sembako

DAERAH

Pemkab Lambar Melakukan Rapat Integrasi Penataan Aset dan Gugus Tugas Reforma Agraria

DAERAH

Anggota koramil Jatiroto Gelar Gakplin Protes Malam Hari, Ini Tujuannya

DAERAH

Jelang Berbuka Puasa, Satlantas Polres Tulang Bawang Bagikan 50 Paket Sembako Kepada Warga